Baubau

TMMD di Buteng Ditutup, Kasdam Hasanuddin Harap Kemanunggalan TNI-Rakyat Meningkat

Dengarkan

BAUBAU, DETIKSULTRA.COM – Program  TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) resmi ditutup oleh Kasdam XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Dany Budiyanto di Desa Matawine, Lakudo, Kabupaten Buton Tengah, Rabu (24/8/2022). Penutupan TMMD ini bersamaan dengan tuntasnya sasaran fisik dan non fisik yang telah dilaksanakan dalam kurun waktu sebulan.

Mewakili Kepala Staf Angkatan Darat RI, Brigjen TNI Dany Budiyanto berharap, momentum TMMD dapat meningkatkan semangat gotong royong dan kemanunggalan antara TNI dan rakyat dalam mengakselerasi program pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat.

Pihaknya sangat berterima kasih atas dukungan semua elemen masyarakat yang telah membantu kegiatan TMMD yang terlaksana aman dan lancar. Penutupan TMMD sendiri bersamaan dengan telah tercapainya  sasaran fisik dan non fisik program TMMD.

“Sasaran fisik, berupa pembangunan dan perbaikan infrastruktur, diantaranya  pembukaan dan pengerasan jalan, pembangunan rumah yang tidak layak huni menjadi layak huni, Pembangunan Deker dan pembangunan MCK.  Pencapaian program sasaran fisik ini juga diimbangi dengan pencapaian pada sasaran non fisik,” tutup Dany. (cds)

Reporter: Surahman Djunuhi
Editor: Wulan Subagiantoro

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button