Categories: Muna Barat

Langkah Pj Bupati Muna Barat Kembalikan Pejabat Nonjob Diapresiasi

Share
Dengarkan

MUNA BARAT, DETIKSULTRA.COM – Penjabat (Pj) Bupati Muna Barat melantik sebanyak 29 orang pejabat eselon II, termasuk tujuh pejabat yang dinonjob pada masa pemerintahan bupati sebelumnya.

Bahri mengaku, pemerintahan sebelumnya melakukan mutasi dan rotasi tidak berdasarkan rekomendasi dari KASN sehingga membuat administrasi kepegawaian daerah menjadi amburadul.

“Bayangkan, sejak saya datang di Muna Barat sudah terjadi kisruh, ada pejabat yang dinonjob kan padahal ini tidak diperbolehkan,” ujarnya.

Ketua Projo Muna Barat Junaim Ode Pasa

Bahri menjelaskan, untuk mengisi kekosongan jabatan harus melalui persetujuan dari KASN. Untuk itu ia memiliki kewajiban mengembalikan pejabat yang telah dinonjob sesuai dengan izin dari KASN dan Kemendagri.

“Ini adalah perintah undang-undang yang diamanatkan, jadi harus saya kembalikan mereka di posisi jabatan atau setara sebelumnya. Rekomendasi KASN adalah final dan mengikat, jadi tugas seorang kepala daerah wajib mentaati peraturan perundang-undangan,” tegasnya.

Keputusan Pj Bupati Muna Barat ini pun diapresiasi oleh Ketua Projo Muna Barat Junaim Ode Pasa.

Menurut Junaim, pelantikan pejabat eselon II hari ini adalah langkah maju menuju Muna Barat yang lebih lebih baik. Sebab, kata dia, yang dilantik merupakan kader terbaik Muna Barat.

“Sebagai Ketua Projo Muna Barat, saya mengapresiasi dan memberikan dukungan kepada Bapak Pj Bupati Muna Barat terkait pelantikan pejabat hari ini,” ujarnya.

Berikut daftar nama-nama yang telah dinonjob sebelumnya pada 29 Oktober 2021 lalu yakni :

  • Abd. Nasir Kola kepala dinas pemberdayaan masyarakat desa;
  • La Edi kepala dinas lingkungan hidup;
  • La Ode Aka kepala dinas ketahanan pangan;
  • La Ode Hanafi kepala dinas penanaman modal dan pelayanan terpadu satu pintu (PTSP);
  • Raden Djamun Sunjoto kepala badan perencanaan dan pembangunan daerah;
  • La Ode Mahajaya kepala dinas kesehatan;
  • La Ode Hafini, namun sebelumnya sudah dikembalikan. Saat ini tengah menjabat kepala dinas perpustakaan dan kearsipan. (bds)

 

Reporter : La Ode Darlan
Editor: J. Saki

Komentar