kesbangpol sultra
Muna Barat

Guru PNS Non Sertifikasi di Mubar juga akan Terima TPP

Dengarkan

MUNA BARAT, DETIKSULTRA.COM – Pj Bupati Muna Barat, Bahri, menyatakan guru Pegawai Negeri Sipil (PNS) non sertifikasi juga akan mendapatkan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP).

Hal tersebut di sampaikan oleh PJ Bupati Muna Barat, Bahri, saat menghadiri ulang tahun Buton ke-63 kemarin (4/6/2022). TPP guru nonsertifikasi ini dalam bentuk tambahan penghasilan (tamsil).

“Kita hitung semua berdasarkan kelas jabatan. Semua ASN struktural maupun fungsional kita hitung berdasarkan kelas jabatan,” kata Bahri.

Pemberian TPP ini memperhitungkan tiga hal, yakni jabatan, reformasi birokrasi dan kemampuan keuangan daerah.

Selama ini guru nonsertifikasi mendapatkan tamsil kurang lebih Rp300 ribu. Menurutnya, angka itu akan menjadi pertimbangan. Penerimaan TPP sudah masuk didalamnya sertifikasi maupun tambahan penghasilan bagi guru-guru yang belum lolos sertifikasi.

“Yang belum sertifikasi ada namanya tambahan penghasilan (tamsil) 300 ribu. Itu menjadi pertimbangan objektif lainnya di TPP,” tutupnya. (bds)

 

Reporter: La Ode Darlan
Editor: Wulan Subagiantoro

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024