Categories: Konawe Selatan

Konsel Manfaatkan HPS Tampilkan Potensi Unggulan

Share
Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Sebagai rangkaian peringatan hari pangan sedunia (HPS) ke-39, yang akan digelar Oktober mendatang di Sultra, Kabupaten Konawe Selatan akan menjadi lokasi pelaksanaan pameran Tekonologi Tepat Guna (TTG) dan panen raya kakao.

Didaulatnya Konsel menjadi salah satu lokasi kegiatan HPS, menurut Bupati Konsel, Surunuddin Dangga, merupakan berkah bagi Konsel, karena mendapat kepercayaan dari pemerintah pusat dan provinsi, yang tentunya tidak akan disia-siakan begitu saja.

Olehnya itu, melalui Pemerintah Daerah (Pemda) Konsel, dirinya akan memaksimalkan kesempatan langka yang telah dipercayakan kepada Kabupaten Konsel.

[artikel number=3 tag=”pangan,konsel”]

Kesempatan ini, akan dimanfaatkan untuk menunjukan potensi-potensi unggulan di Kabupaten Konsel. Hal ini dilakukan, demi peningkatan pertumbuhan ekonomi masyarakat.

“Ini kesempatan kita untuk menunjukkan kepada masyarakat nasional dan dunia international bahwa Konsel bisa menyelenggarakan kegiatan ini dengan baik dan sukses. Sekaligus mempromosikan potensi dan keunggulan daerah kita, yang tentu berdampak signifikan terhadap peningkatan ekonomi warga kita,” ujarnya, Rabu (3/7/2019).

Diapun menuturkan, Pemda telah melakukan rapat persiapan terakhir perayaan HPS ke – 39. Oleh karena itu dia telah memerintahkan seluruh OPD dan masyarakat untuk bahu membahu mempersiapkan perhelatan tersebut demi menampilkan penyelenggaraan yang terbaik.

“Saya minta mulai besok, semua OPD, camat dan Kades agar segera bekerja dengan mendata seluruh keperluan untuk mendukung kelancaran acara, termasuk rumah kumuh, kita bantu perbaiki, dan jika perlu mencat rumah penduduk warna warni agar terlihat indah dan semarak,” tandasnya.

Reporter: Sunarto
Editor: Rani

Komentar