Categories: Kolaka

Ketua DMI Sultra Lukman Abunawas Gelar Bukber di Kabupaten Kolaka

Share
Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Ketua Pengurus Wilayah (PW) Dewan Masjid Indonesia (DMI) Sulawesi Tenggara (Sultra), Lukman Abunawas menggelar berbuka puasa bersama, di rumah imam Masjid Babud Taqwa Kelurahan Sabilambo, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara, Jumat (29/4/2022).

Bukber tersebut juga dihadiri mantan Bupati Kolaka Buhari Matta, Camat Kolaka Ridha Tahrir, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda, dan tokoh perempuan Kelurahan Sabilambo.

Turut hadir Ketua DPD LA Center Kolaka, Nurcholis Madjid serta pengurus lain, Ketua DPP LA Center, Harmin Ramba beserta pengurus inti DPP serta masyarakat Kelurahan Sabilambo.

Diawali dengan pengantar dari tokoh masyarakat Kelurahan Sabilambo, Hasanuddin Yusuf, mengatakan, suatu kehormatan bagi masyarakat Sabilambo karena dikunjungi oleh Wakil Gubernur Sultra, Lukman Abunawas.

Lukman mengatakan, kehadirannya di Kelurahan Sabilambo rangkaian Safari Ramadan Wakil Gubernur yang telah terjadwal. Selain itu, selaku Wakil Gubernur Sultra selalu memonitor perkembangan umat beragama dengan selalu menjaga silaturahmi sebagai pelaksanaan tugas visi dan misi Pemerintah Provinsi Sultra yaitu “Sultra Beriman”.

“Buka puasa bersama bertujuan agar selalu tercipta dan terjaga silaturahmi antarpengurus DMI Kolaka dengan DMI Sultra, serta juga para pengurus LA Center,” ungkapnya.

Wagub Sultra juga mengucapkan terima kasih kepada imam masjid yang menyediakan rumahnya sebagai tempat acara berbuka puasa.

Sebelum tausiah, panitia mengumumkan dan mengundang lima masyarakat penerima sembako secara simbolis yang diserahkan langsung oleh Wakil Gubernur.

Tausiah kultum dihantarkan oleh Ustaz Abubaedah yang pada intinya menyampaikan makna dan manfaat berpuasa di bulan ramadan. (bds*)

 

Reporter: Betyrudin
Editor: J. Saki

Komentar