Metro Kendari

Jelang Rakorwil, Partai Gelora Sultra Bakal Konsolidasi Kader

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Sulawesi Tenggara (Sultra) akan menggelar Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) pada 3-4 April mendatang.

Ketua Panitia, Hasbullah, menjelaskan tujuan diselenggaranya Rakorwil adalah untuk mengkoordinasikan kepada pihak Dewan Perwakilan Daerah (DPD), sekaligus merancang persiapan target pemilu serentak di tahun 2024 mendatang.

“Sejauh ini persiapan kami sudah 50 persen mulai dari persiapan teknis, administrasi serta lapangan semuanya telah kami siapkan dengan baik,” jelasnya.

Pihaknya juga telah mempersiapkan kedatangan DPD di 17 kabupaten kota se-Sultra serta pemateri dan tamu undangan yang akan hadir di acara tersebut.

Ketua Umum Partai Gelora, Tumaruddin menuturkan, Rakorwil ini merupakan kegiatan rutin dari partai yang akan dilaksanakan setiap tahunnya.

Menurutnya, hal tersebut juga sebagai ajang untuk melakukan evaluasi dari pengurus DPW, DPD, dan PAC agar target kedepanya itu bisa tercapai.

“Pasti kami akan melakukan evaluasi semua struktur partai bahkan ini juga sebagai tempat untuk mengkonsolidasikan para pengurus partai serta peningkatan kapasitas kader, pasalnya, kegiatan disisipkan dengan peningkatan Leadership top untuk para kader,” tuturnya, saat diwawancarai di Kantor Gelora Sultra, Kamis 25 Maret 2021.

Tumaruddin berharap bahwa di tahun ini akan dilakukan perbaikan mendalam, pasalnya di tahun 2022 akan ada verifikasi faktual serta persiapan untuk pencalekan dan sebagainya.

“Setiap hari kami selalu mendapatkan penambahan kader, artinya masyarakat sudah terbuka dengan hadirnya partai gelora semoga ini menjadi point positif bagi pengurus partai untuk selalu mengevaluasi diri, maka dari itu saya berharap semua kader harus fokus untuk mengikuti kegiatan dengan maksimal,” tutupnya.

Reporter: Betyrudin
Editor: Via

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button