EkobisMetro Kendari

Pemkot Kendari Luncurkan Aplikasi Pengelolaan Barang Milik Daerah

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Pemerintah Kota Kendari, melalui Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) meluncurkan program Sistem Informasi Manajemen Barang Milik Daerah (SIMDA BMD).
Peluncuran SIMDA BMD, dilakukan oleh Pj Sekretaris Daerah Kota Kendari dan dihadiri bendahara barang seluruh OPD lingkup Kota Kendari.
Pj. Sekda Kota Kendari, Indra Muhammad mengatakan, inovasi bidang pengelolaan barang milik daerah, merupakan salah satu upaya mewujudkan tertib administrasi dan memudahkan pendataan barang milik Pemkot.
“Dengan begitu semua barang milik daerah dipastikan tercatat dan terarsip dengan baik,”imbuhnya.
Terkait tata laporan Keuangan dan Barang milik daerah “saat ini, Kota kendari telah lima kali berturut-turut meraih WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) dari Kementerian Keuangan atas tata pelaporan keuangan,”kata mantan Kepala BKD Kota Kendari itu.
Sementara itu, Kepala BPKAD Kota Kendari, Susanti mengatakan, aplikasi pengelolaan SIMDA BMD dibuat untuk meningkatkan efisiensi/efektivitas dan profesionalisme aparatur pengelola keuangan dan pengelolaan barang milik daerah.
Dasar hukum pengelolaan BMD, tertuang dalam Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun 2014 tentang pengelolaan barang milik negara /daerah, Permendagri Nomor 19 Tahun 2016 dan Permendagri Nomor 38 Tahun 2018.
“Jadi dengan adanya SIMDA BMD online ini, memudahkan SKPD, utamanya SKPD pengelola barang untuk menginput data aset dan melaporkan langsung tanpa harus ke BPKAD lagi,”katanya.
Untuk diketahui, sebelumnya pengelolaan barang milik daerah masih dilakukan secara luring (offline).
Reporter : Ningsih
Editor: Arlink

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button