KOLAKA, DETIKSULTRA.COM – KPU Kabupaten Kolaka menargetkan partisipasi pimilih di atas 75 persen pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kolaka serta pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra, Juni mendatang.
Anggota KPU Kolaka, Aidil Adha, menyatakan keyakinannya itu setelah melihat antusias masyarakat Kolaka dalam menyambut pilkada serentak nanti.
“Saat ini kami sedang melakukan sosialisasi. Baik melalui media cetak, lewat tokoh masyarakat, lintas agama, serta sekolah-sekolah dengan sasaran pemilih pemula, serta di kecamatan dan desa-desa. Cara ini terus kami lakukan untuk menarik simpati para pemilih. Agar target yang kami diharapkan bisa tercapai. Bahkan belum lama ini, kami juga berkunjung di rutan untuk melakukan sosialisasi,” tuturnya.
Menurut Aidil, tingkat kesadaran masyarakat khususnya yang ada di Kabupaten Kolaka dalam berdemokrasi sudah sangat tinggi. Ini merupakan tantangan tersendiri bagi kami di KPU Kolaka untuk menyukseskan pemilu serentak tahun ini dengan jumlah pemilih 75 persen dari total pemilih tetap.
Reporter: Yus
Editor: Rani