Metro Kendari

Jelang HUT Brimob ke-76, Brimobda Sultra Menggelar Bakti Sosial

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Brimob Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar bakti sosial dengan membagikan sembako dan masker kepada warga, menggelar kerja bakti di fasilitas umum, vaksinasi dan donor darah serta kegiatan-kegiatan lainnya.

Kegiatan tersebut dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Brimob ke-76 yang diperingati setiap tanggal 14 November.

Dansat Brimobda Sultra Kombes Pol Adarma Sinaga mengatakan, dalam kegiatan tersebut, pihaknya menggelar kegiatan kerja bakti di empat titik yaitu di Kecamatan Baruga, Kecamatan Kadia, dan Kecamatan Anduonohu di Kota Kendari, serta Kecamatan Konda di Konawe Selatan.

“Pelaksanaan kerja bakti secara serentak yang dilaksanakan hari ini merupakan kegiatan yang diselenggarakan menjelang peringatan HUT Brimob ke-76,” ucapnya pada Sabtu 6 November 2021.

Tak hanya itu, selain menggelar kerja bakti, pihaknya melaksanakan bakti sosial berupa kegiatan pembagian sembako dan masker kepada masyarakat yang membutuhkan, vaksinasi massal, donor darah, serta kegiatan sosial lainnya.

“Saya berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat terutama mereka yang perekonomiannya terganggu akibat pandemi Covid-19 agar ekonomi nasional dapat segera pulih sesuai dengan visi Bapak Presiden RI yakni Ekonomi Pulih Indonesia Maju,” pungkasnya. (cds*)

 

Reporter: Erik Lerihardika
Editor: J. Saki

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button