kesbangpol sultra   kesbangpol sultra
Metro Kendari

BMKG Prediksi Kota Kendari Masih akan Diguyur Hujan

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi hujan ringan hingga sedang masih akan mengguyur beberapa wilayah di Sulawesi Tenggara (Sultra).

Wilayah yang dimaksud meliputi Kota Kendari, Konawe Utara (Konut), Kolaka Utara (Kolut), Buton Utara (Butur), Wakatobi, Konawe, dan Konawe Kepulauan (Konkep).

Pengamat Meteorologi dan Geofisika (PMG), Luh Nyoman Didik Tri Utami mengatakan, untuk Kota Kendari hari ini masih akan diguyur hujan.

Namun dua hari ke depan, lanjutnya, intensitas hujan di Kota Kendari diprediksi menurun dibandingkan dengan hari-hari sebelumnya.

“Dalam beberapa hari ke depan masih terdapat potensi hujan, namun untuk dua hari ke depan intensitas hujan menurun dibandingkan hari kemarin,” tegas dia, Jumat (2/7/2021).

Sementara untuk wilayah lainnya yang berada di Sultra, tetap akan terjadi hujan dengan intensitas sedang selama tiga hari ke depan.

Lebih lanjut, ia menjelaskan penyebab terjadinya hujan beberapa hari terkahir ini karena massa udara yang relatif basah serta indeks labilitas lokal sedang hingga kuat.

Sehingga menyebabkan terjadinya potensi terbentuknya awan-awan konvektif penyebab hujan sedang ataupun lebat.

Untuk wilayah Sultra pesisir timur, intensitas hujan lebih tinggi karena tingginya suhu permukaan laut yang memicu tingginya penguapan dan menyebabkan adanya hujan sedang serta lebat.

“Juga pada akhir bulan Juni terpantau adanya gelombang low frequency yang persisten di wilayah Sultra yang juga mendukung pembentukan awan konvektif,” jelasnya.

Ia juga mengingatkan kepada masyarakat yang mobilitasnya menggunakan jalur laut agar waspada terhadap gelombang dengan kategori sedang (1,25-2,5 Meter).

Gelombang tinggi ini diprakirakan terjadi di Perairan Banggai bagian selatan, Teluk Tolo bagian barat dan timur, Perairan Manui Kendari bagian barat dan timur.

Lalu utara Wakatobi bagian barat dan timur serta selatan Wakatobi bagian barat dan timur, Baubau bagian utara, dan Laut Banda Timur Sultra bagian utara dan timur.

“Gelombang dengan kategori tinggi (2,5-4,0 Meter) diprakirakan terjadi di Laut Banda Timur Sultra bagian Selatan,” ucapnya. (ads*)

Reporter: Sunarto
Editor: J. Saki

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button