kesbangpol sultra
Metro KendariPolitik

PPK dan PPS Diharap Tahan Godaan Pemilu

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kendari, resmi mengambil sumpah janji Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS), dalam rangka pemilihan umum tahun 2019. Ketua KPU Kota Kendari, Ade Suerani berharap, PPK dan PPS bisa tahan godaan dari pemilu serentak yang akan datang.
“Harapannya PPK dan PPS yang baru diambil sumpahnya supaya bekerja dengan baik. Pemilu kedepannya akan lebih kuat godaannya. Karena calonnya lebih banyak. PPK dan PPS kami yakin bisa menjaga amanah dan integritas,” terangnya di ruang Phinisi Hotel Grand Clarion Kendari, Kamis siang (8/3/2018).
Ia mengatakan, pengambilan sumpah dan janji ini adalah puncak dari tahapan pembentukan PPK dan PPS, setelah kurang lebih dua bulan tahapannya dilalui.
“Selamat bergabung PPK dan PPS yang baru diambil sumpahnya sebagai penyelenggara. Saat pelaksanaan nantinya diharapkan supaya bekerja maksimal sesuai undang-undang yang berlaku,” terangnya.
Ia juga menambahkan, panitia PPK dan PPS nantinya ketika berkantor di sekretariat. Dengan harapan membangun komunikasi yang harmonis dengan sekretariatnya.
Dalam kegiatan ini sebanyak 222 panitia dilantik. Kegiatan ini dihadiri oleh Asisten 1 Kota Kendari, Rahman Napirah.
Reporter: Yusuf Maronta
Editor: Ann

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024