DPRD Kendari Minta Pemerintah Tingkatkan Pelayanan Kesehatan
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Komisi III DPRD Kendari meminta Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari meningkatkan pelayanan kesehatan. Anggota Komisi III DPRD Kendari, Simon Mantong menuturkan, sebagai mitra pemerintah khususnya di bidang Kesehatan, dirinya berharap pelayanan untuk kesehatan dapat ditingkatkan.
Terkait pelayanan kesehatan, pihaknya juga akan mendorong agar RS Antero Hamra bisa ditingkatkan pelayanannya. Mengingat rumah sakit ini masih baru dan belum ada setahun.
Selain itu dirinya juga meminta adanya peningkatan pelayanan khusus pasien gigi terkait kebutuhan dokter spesialis gigi. Dimana, Simon melihat, Kendari masih kekurangan dokter spesialis gigi yakni yang ada sekarang hanya lima.
“TIdak hanya pelayanan tetapi bagaimana seluruh masyarakat di Kendari pada 2025 mendatang sudah terdaftar di BPJS Kesehatan,” katanya saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (04/11/2024).
Intinya sebagai wakil rakyat dia akan terus mendorong adanya perubahan yang lebih baik mulai dari pembangunan Kota Kendari hingga pelayanan kepada masyarakat. (cds)
Reporter: Septiana Syam
Editor: Wulan