Konawe Selatan

Amankan Suara di TPS, Surunuddin – Rasyid Siapkan Saksi Berlapis

Dengarkan

KONAWE SELATAN, DETIKSULTRA.COM – Pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Konawe Selatan (Konsel), Surunuddin Dangga – Rasyid, tengah mempersiapkan saksi di tiap tempat pemungutan suara (TPS).

Saksi yang nantinya berperan mengamankan suara Paslon nomor urut dua ini bakal disebar di 632 TPS, yang telah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Konsel.

Liaison Officer (LO) SUARA 2020, La Oke menjelaskan pihaknya saat ini sedang melakukan tahapan pelatihan teruntuk para saksi Surunuddin – Rasyid di TPS.

Katanya pelatihan ini, bagian dari rangkaian untuk memantapkan diri sebelum dan jelang hari pencoblosan yang jatuh pada tanggal 9 Desember 2020 mendatang.

“Untuk pelatihan pertama yang digelar 30 November itu mencakup Dapil 1 dan 2. Disini mereka diberikan materi perihal peran dan hak saksi di tiap TPS nantinya,” ujar La Oke, Selasa (1/12/2020).

Walupun saksi setiap paslon hanya diperbolehkan satu orang saja, namun Sekertaris Umum (Sekum) DPC PKS Konsel ini mengaku pihaknya juga menyiapkan saksi berlapis.

Hal ini dilakukan untuk mengamankan suara Paslon Surunuddin – Rasyid di tiap TPS, dan meminimalisir setiap potensi kecurangan.

“Selain saksi berlapis, kita juga menyiapkan real count dan quick count di hari pemilihan,” jelasnya.

Oleh karena itu, ia berharap saksi yang sudah dipilih untuk mengawasi suara Paslon petahana ini di TPS, agar bekerja secara maksimal, dan mematuhi segala aturan yang telah ditetapkan oleh KPU.

“Salah satu faktor keberhasilan calon itu ada di tangan para saksi, nah makanya kita minta saksi ini harus benar-benar menjalankan perannya dengan baik, supaya hasilnya baik juga,” katanya.

“Saya mengimbau para simpatisan, pendukung dan seluruh masyatakat Konsel agar datang berbondong-bondong ke TPS untuk mencoblos nomor urut dua, ingat nomor urut dua bukan yang lain,” tukasnya.

Reporter: Sunarto
Editor: Via

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button