Regional

Ciptakan Kondusifitas Pilkada, DR Bariun: Pejabat dan Elit Harus Beri Edukasi Politik Santun

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak, tersisa satu bulan lagi tepatnya pada tanggal 9 Desember 2020.

Dibeberapa daerah penyelenggara pilkada di Indonesia, tendensi politiknya jelang pilkada justru memanas, lantaran muncul gesekan antar kubu pendukung.

Di Sultra, tujuh daerah telah siap menyelenggarakan pilkada serentak yang kini sudah memasuki tahap debat publik kandidat.

Tendensi politik jelang pesta demokrasi pada tujuh daerah di Sultra ini, terus dijaga untuk menciptakan iklim situasi politik yang aman, guna menghindari gesekan fisik dari para pendukung paslon.

Persoalan adanya gesekan fisik dua kubu pendukung paslon di Kabupaten Muna baru-baru ini, cukup mengagetkan dan menggemparkan publik.

Pengamat Politik Sultra, DR La Ode Muhammad Bariun SH MH, turut berkomentar soal gesekan antar kubu ini, dimana perlu intensitas edukasi politik yang santun dari para elit dan pejabat daerah, sehingga bisa mewujudkan iklim situasi yang aman, damai dan tanpa anarkis di pilkada nanti.

Menurut Direktur Pasca Sarjana Unsultra ini, untuk menciptakan iklim politik yang kondusif ini, tergantung dari pejabat pelaksana tugas bupati yang harus intens mengkoordinasikan ke semua pejabat daerah untuk bersama-sama satu kata mewujudkan pesta demokrasi yang benar-benar aman, adil, dan tak memunculkan gesekan yang potensi mengarah ke tindakan pidana.

Koordinasi terstruktur ini juga tak lain, agar proses demokrasi di daerah penyelenggara pilkada benar-benar berjalan maksimal sesuai mekanisme demokrasi pilkada, yang legalitasnya mengikuti aturan undang-undang.

“Intinya sekarang adalah bisa menghentikan semua aktifitas atau perbuatan pidana, termasuk tindakan anarkis, upaya pencegahan ini harus melibatkan pemerintah dan pejabat daerah yang meliputi bupati, kapolres, dan dandim,” tukasnya.

Reporter: Sesra
Editor: Via

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button